Ketua Bapemperda DPRD Barru Menilai Ada Peluang Antar Daerah, Perkuat Dukungan Produk Hukum

    Ketua Bapemperda DPRD Barru Menilai Ada Peluang Antar Daerah, Perkuat Dukungan Produk Hukum
    Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

    BARRU - Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Andi Wawo Manojengngi, SH., MH., mengatakan, kunjungannya ke Samarinda dalam rangka menjajaki kerja sama dengan DPRD dan Pemerintah Kota Samarinda. Rabu, (6/3/2024). 

    “Anggota DPRD Barru yang melakukan kunjungan ke DPRD Kota Samarinda berasal dari gabungan semua komisi. Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin kerja sama dan mempelajari potensi yang munkin dikembangkan kedua daerah, kerja sama legislasi, dan terutama dalam kaitannya Samarinda sebagai kota penyangga Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, ” kata Andi Wawo dalam pertemuan dengan anggota DPRD Samarinda yang dipimpin Ketua Komisi I, H Joha Fajal. 

    “Kami ingin belajar banyak dari Samarinda, terutama dalam hal pengembangan daerah sebagai penyangga IKN. Kami berharap ada ruang untuk kerja sama dengan DPRD Samarinda, khususnya dalam bidang legislasi dan pengembangan daerah, ” ujar Andi Wawo.

    Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Kota Samarinda, H.Joha Fazal menyambut baik kunjungan dari DPRD Kabupaten Barru. Ia mengatakan bahwa Samarinda siap untuk menjalin kerja sama dengan Barru dalam berbagai bidang, termasuk dalam hal pengembangan daerah.

    “Samarinda siap untuk menjalin kerjasama dengan Barru dalam berbagai bidang, termasuk dalam hal pengembangan daerah. Kami memiliki banyak pengalaman dalam hal ini, dan kami siap untuk berbagi dengan Barru, ” kata Joha.

    Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas berbagai potensi kerjasama, diantaranya, pengembangan regulasi yang mendukung pengembangan daerah, pengembangan sektor pariwisata,   ekonomi kreatif, dan sumber daya manusia.

    Kedua belah pihak sepakat untuk menindaklanjuti hasil pertemuan tersebut dengan membentuk tim teknis yang akan merumuskan kerjasama secara lebih konkrit.

    “Kunjungan DPRD Kabupaten Barru ke DPRD Kota Samarinda diharapkan dapat membuka peluang kerja sama yang saling menguntungkan bagi kedua daerah. Kerja sama ini diharapkan dapat mendorong pengembangan daerah Barru dan Samarinda, serta mendukung pembangunan IKN Nusantara, ” kata Joha. 

    Ditambahkan, Ketua bapemperda melihat dari kunjungan ini memiliki peluang besar untuk dapat dikembangkan menjadi kerjasama daerah yang tentunya harus di perkuat dalam dukungan produk hukum apakah dalam bentuk perda ataukah cukup dengan perbup saja. Kunci Andi wawo

    barru sulsel
    Asridal

    Asridal

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Barru Lakukan Penanaman dan Sedekah...

    Artikel Berikutnya

    Ketua DPRD Barru: Anggota Bamus Sepakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Dispora dan FABEM Bandung Bahas Indeks Pembangunan, Kemajuan Bangsa Ditangan Pemuda 
    Meriahkan HUT Kodam XVII/Cenderawasih, Kodim 1710/Mimika Gelar Senam Dan Jalan Santai
    Kapolri dan Panglima TNI Melihat Langsung Kesiapan Venue GWK

    Ikuti Kami